
Jumat, 19 Mei 2023 – 19:30 WIB
bola VIVA – Presiden LaLiga Javier Tebas mengungkapkan kekecewaannya di Real Madrid. Pasalnya, tim berjuluk Los Blancos itu masih ngotot menyajikan gagasan Liga Super Eropa yang terus menuai kontroversi meski sudah ditolak hingga ke UEFA.
Tebas menilai Madrid sudah memiliki pendapatan yang sama dengan klub Premier League dari hak komersial hingga siaran pertandingan. Namun, Presiden Madrid, Florentino Perez selalu mengeluh.
Bagi Tebas itu tidak masuk akal. Bagaimana bisa komplain soal pendapatan tim terus diperbincangkan ketika di peringkat tim-tim terkaya dunia, Madrid dan juga Barcelona dari LaLiga ada di puncak.
Presiden LaLiga Javier Tebas
“Berkat televisi nasional, klub kami mendapat penghasilan seperti Premier League. Real Madrid banyak menangis karena ini, tapi seharusnya tidak. Karena mereka berpenghasilan seperti klub Premier League,” ujar Tebas, dikutip dari Sport.
“Itulah mengapa ketika melihat peringkat dengan pendapatan tertinggi di dunia, Real Madrid dan Barcelona adalah yang pertama. Saya tidak tahu apa lagi yang mereka inginkan,” tambahnya.
Halaman selanjutnya
Sosok Perez kini menjadi fokus Tebas. Rasa arogan muncul dari dirinya yang merasa Madrid harus berada di level yang lebih tinggi dari klub Spanyol lainnya. Mereka membayangkan bahwa mereka hanya ingin bermain melawan tim di level atas.