
Selasa, 22 Agustus 2023 – 21:30 WIB
Inggris – Christian Pulisic menjalani debutnya dengan baik di AC Milan. Dia mencetak satu gol saat melawan Bologna dalam pekan pertama Serie A di Stadion Renato Dall’Ara, Selasa dini hari WIB 22 Agustus 2023.
Baca Juga :
AC Milan Taklukkan Bologna, Olivier Giroud Tuai Pujian
Christian Pulisic mencetak gol kedua Milan ketika pertandingan memasuki menit 21. 10 menit sebelumnya, AC Milan sudah unggul lewat Olivier Giroud.
Mencetak gol dalam debut di Serie A membuat Pulisic sangat senang. Dia makin bersemangat untuk memberi kontribusi yang maksimal untuk skuad asuhan Stefano Pioli.
Baca Juga :
Manchester City Agree IDR 1 Trillion Deal to Bring Jeremy Doku
Aksi gelandang AC Milan, Christian Pulisic
“Ini adalah awal yang fantastis. Saya sangat bersemangat menjadi bagian dari tim ini,” kata Pulisic, dikutip dari Football Italia.
Baca Juga :
AC Milan Adalah Tim yang Dibangun untuk Gelar Juara
“Dua gol awal sangat membantu kami, karena itu adalah pertandingan yang sulit setelahnya. Bagi saya, ini adalah awal yang baik secara pribadi, menyenangkan bisa mencetak gol, sedangkan clean sheet dan kemenangan selalu menyenangkan,” imbuhnya.
Halaman Selanjutnya
Yang menarik dari pertandingan ini menurut Pulisic adalah koneksi Chelsea. Di mana banyak mantan pemain The Blues yang kini memperkuat Milan.