
Sabtu, 6 Mei 2023 – 22:55 WIB
bola VIVA – Manchester City semakin aman di puncak klasemen jauh dari Arsenal. The Citizens mengalahkan Leeds United 2-1 dalam lanjutan Premier League, Sabtu 6 Mei 2023.
Dua gol ManCity pada laga ini dibeli Ilkay Guendogan. Menariknya, kedua gol tersebut lahir dari assist Riyad Mahrez.
ManCity membuka skor di menit 19. Umpan silang Riyad Mahrez diselesaikan dengan sempurna oleh Ilkay Guendogan.
Tim tuan rumah menggandakan keunggulan pada menit ke-21. Guendogan mencetak gol keduanya, kembali memanfaatkan umpan Riyad Mahrez.
ManCity memiliki peluang untuk menambah skor di menit 84. Namun, tendangan penalti Ilkay Guendogan malah membentur mistar gawang.
Leeds-lah yang berhasil memperkecil ketertinggalan di menit ke-85. Rodrigo Moreno mencetak gol.
Halaman selanjutnya
Hasil ini membuat ManCity semakin kokoh di puncak klasemen dengan raihan 82 poin dari 34 pertandingan. Pasukan Pep Guardiola unggul empat poin dari Arsenal.