
Sabtu, 19 November 2022 – 11:12 WIB
Bola VIVA – Barcelona dilaporkan telah menawarkan Hector Bellerin ke klub Italia AS Roma setelah dia kesulitan mendapatkan waktu bermain reguler.
Menurut Mundo Deportivo, Barcelona kini mengincar Arnau Martinez dari Girona dan Pedro Porro dari Real Valladolid untuk menggantikan Bellerin pada bursa transfer Januari 2023.
Bellerin sendiri bergabung kembali dengan klub masa kecilnya Barcelona jelang bursa transfer musim panas 2022 usai mengakhiri kontraknya dengan Arsenal.
Meski merupakan pemain jebolan La Masia, Bellerin kesulitan mendapatkan waktu bermain di Barcelona. Hingga saat ini, bek kanan berusia 27 tahun itu baru tampil lima kali di bawah asuhan Xavi Hernandez di semua kompetisi.
Bek Arsenal Hector Bellerin cedera
Demi menyelamatkan karir sepak bolanya, Bellerin disarankan untuk pindah. Ada kabar AS Roma sedang mencari pengganti Rick Karsdorp dan mengincar Bellerin.
Hal itu diungkapkan jurnalis Nicolo Schira dan La Gazzetta dello Sport. Bek kanan Barcelona itu sebenarnya tampil apik saat menjadi pemain pinjaman di Real Betis musim lalu.